Liwa, Lampung (ANTARA) - Permintaan kopi bubuk di Lampung Barat meningkat, membuat perajin menambah jumlah produksi hingga 40 persen lebih.
"Produksi kopi bubuk sejak sepekan ini mengalami lonjakan, hal tersebut disebabkan karena tingginya permintaan kopi bubuk membuat perajin meningkatkan volume produksi guna memenuhi permintaan tersebut," kata perajin kopi bubuk di Kecamatan Batu Brak, Lampung Barat, Karwoto (38) sekitar 267 Km dari Bandarlampung, di Batu Brak, Rabu.
Dia menjelaskan, permintaan kopi bubuk semakin melonjak bila mendekati Natal dan Tahun Baru.
Ia menguraikan, kualitas produk kopi bubuk rumahan dapat bersaing.
"Meningkatnya permintaan kopi bubuk, membuat pendapatan perajin meningkat pula, sehingga mampu menambah modal guna menambah volume produksi kopi," katanya.
Kemudian, lanjut dia, perajin kopi bubuk membutuhkan bantuan modal usaha guna mengembangkan usaha sehingga usaha kopi bubuk rumahan dapat berkembang pesat.
Perajin itu menuturkan, dari usaha kopi bubuk rumahan, mampu menopang kebutuhan ekonomi keluarga.
"Dengan usaha pengolahan kopi bubuk rumahan ini, pendapatan keluarga saya meningkat, dan optimis bila pemerintah membantu memberikan penguatan modal, maka usaha pengolahan kopi bubuk di masyarakat akan berkembang pesat," katanya.
Industri pengolahan kopi bubuk rumahan di Lampung Barat berkembang pesat, terlihat dengan semakin bertambahnya masyarakat yang menekuni usaha ini.
Potensi perkebunan di Kabupaten Lampung Barat sangat besar, sehingga salah satu hasil dari perkebunan yakni kopi dijadikan masyarakat sebagai produk pasar.
Pengolahan produk perkebunan, terbukti mampu memberikan pendapatan tambahan bagi masyarakat, melihat dari nilai jual, harga kopi bubuk lebih mahal bila dibandingkan dengan kopi biji, hal tersebut membuktikan masyarakat petani semakin pintar dalam mencari tambahan pendapatan dalam perkebunan.
Potensi perkebunan di Kabupaten Lampung Barat cukup besar, 80 persen wilayah digalakkan komoditas perkebunan, salah satunya kopi, sehingga daerah itu menjadi sentra penghasil kopi terbesar di Provinsi Lampung.
Meningkatnya produksi kopi bubuk perajin kopi, dipengaruhi dengan permintaan di pasaran, permintaan kopi bubuk akan mengalami peningkatan bila mendekati hari besar keagamaan.
Produksi kopi bubuk perajin tersebut, didistribusikan ke sejumlah wilayah, diantaranya Bandarlampung, Sumatera Selatan, dan Bengkulu, sementara harga kopi bubuk di Lampung Barat mencapai Rp50 ribu per kilogram.
Sebelumnya, Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan, dan Pasar, Kabupaten Lampung Barat, Zukri Amin, mengatakan, produk perkebunan di Lampung Barat semakin bervariasi.
"Potensi perkebunan di Lampung Barat berlimpah, sehingga ini menjadi peluang bagi masyarakat akan terpacu untuk membuat produk yang berkualitas sekaligus diminati dipasaran," kata dia.
Dia mengatakan, pemerintah terus memberikan pengawasan dan arahan terhadap perajin guna mempertahankan mutu produk kopi bubuk.
Zukri menambahkan, berharap masyarakat dapat menangkap peluang usaha di segala bidang, sehingga dengan usaha rumahan ini, mampu memberikan kontribusi terhadap pendapatan masyarakat," katanya.
(di copast dari http://id.berita.yahoo.com/)
-
Ciri Khusus Ular Uwi dan Manfaatnya - Ular uwi adalah ular pemakan tikus yang suka hidup di rumah. Selain sering dijumpai di rumah, ular ini...
-
Ilmupengetahuanalam.com-Ciri Khusus Pohon Randu dan Fungsinya-Pohon randu/ Kapuk randu atau kapuk (Ceiba pentandra) adalah pohon tropis yang...
-
Kumpulan Rumus Matematika, IPA Fisika dan Kima SMA ~ Selamat datang di Agus Blog, pada kesempatan kali ini Agus Blog, akan berusaha membantu...
-
KTSP SMP BERKARAKTER: Mapel. IPS 1. SK dan KD DOWNLOAD 2. Pemetaan SK DOWNLOAD 3. Silabus ...
-
Oplosan opo orak eman duite gawe tuku banyu setan opo orak mikir yen mendem iku biso ngrusak pikiran. ojo di teruske mendeme mergo orak on...
-
TOKSOPLASMOSIS Pengertiannya Toksoplasmosis adalah penyakit yang disebabkan oleh parasit Toxoplasma gondii, yang telah diketahui dapat...
-
1. Biologi berasal dari bahasa yunani yaitu bios yang berarti . . . . A. Ilmu B. Hidup C. Kajian D. Perkembangan E. tumbuhan 2. Rua...
-
1. Seseorang akan terinfeksi cacing pita apabila memakan daging yang mengandung .... a. larva sistiserkus b. telur Taenia saginata c. cacin...
-
A respirometer is a device used to measure the rate of respiration of a living organism by measuring its rate of exchange of oxygen and...
-
1 Organisms must do work to stay alive. The energy input necessary for this work is either light, for photosynthesis, or the chemical potent...

