PEMERINTAH KOTA SEMARANG
DINAS PENDIDIKAN
SMA NEGERI 11 SEMARANG
TAHUN PELAJARAN 2009 / 2010
1.Aktivitas kerja enzim dipengaruhi oleh beberapa faktor kecuali……………....
A. Suhu
B. pH
C. Konsentrasi substrat
D. Konsentrasi enzim
E. Cahaya matahari
2.Berikut ini yang merupakan ciri dan sifat enzim sebagai katalisator
adalah… ..
A. Hanya diperlukan untuk reaksi anabolisme
B. Hanya dapat digunakan satu kali
C. Kerjanya dipengaruhi cahaya
D. Satu enzim hanya bekerja pada satu subtrat
E. Strukturnya berubah setelah mengkatalisis reaksi
3.Perhatikan grafik yang menunjukkan hubungan pengaruh enzim dengan pemanfaatan energi untuk reaksi kimia berikut
Dari grafik di atas dapat disimpulkan
A. Enzim menurunkan energi aktivasi
B. Enzim meningkatkan energi aktivasi
C. Energi aktivasi tidak mempengaruhi kerja enzim
D. Energi aktivasi meningkatkan kerja enzim
E. kerja enzim tidak ada hubungannya dengan energi aktivasi
4.Energi aktivasi adalah…..
A. Energi yang dikeluarkan ketika berlangsungnya reaksi kimia
B. Energi yang dibutuhkan selama berlangsungnya reaksi kimia
C. Energi yang diperlukan untuk memulai reaksi kimia
D. Energi yang dikeluarkan saat dimulainya reaksi kimia
E. Energi yang dihasilkan pada akhir reaksi kimia
5.Prinsip kerja enzim yang benar dinyatakan dalam …...
A. E + S → ES → E + P
B. E + S → ES → S + P
C. E + S → ES → E + P
D. E + S → EP → E + P
E. E + S → ES → S + E
6.Enzim bekerja dengan prinsip lock and key dapat diasumsikan….
A. Satu enzim satu substrat.
B. Satu enzim satu fungsi tertentu.
C. Setiap enzim bekerja pada suhu tertentu.
D. Setiap enzim bekerja pada pH tertentu.
E. Setiap satu kali reaksi srtuktur enzim rusak.
7.Suhu mempengaruhi kerja enzim dengan cara….
A. Meningkatkan energi aktivasi
B. Merusak sisi aktif
C. Merusak struktur primer protein
D. Membentuk inhibitor
E. Meningkatkan jumlah kompetito
8.Dalam mengkatalisis suatu reaksi kimia enzim diperlukan dalam jumlah sedikit, hal ini disebabkan oleh……..
A. Menurunnya energi aktivasi, pada awal reaksi
B. Strukturnya tidak berubah, pada akhir reaksi
C. Terbentuk kompleks enzim-substrat, pada saat berlangsungnya reaksi
D. Menurunnya konsentrasi substrat, pada akhir reaksi
E. Tidak ada inhibitor, selama berlangsung reaksi
9.Proses pembentukan asam laktat digambarkan dalam skema berikut ini.
Skema diatas menggambatkan bahwa dalam proses pembentukan asam laktat dihasilkan energy sebesar….
A. 2 ATP
B. 4 ATP
C. 6 ATP
D. 2 ATP + 2 NADH
E. 4 ATP + 2 NADH
10.Energi yang diperoleh dalam proses respirasi anaerob jauh lebih kecil dibandingkan dengan respirasi aerob. Hal ini terjadi karena….
A. Hasilnya bersifat reduktif, masih menyimpan energi di dalamnya.
B. Hanya dapat dilakukan mikroorganisme dalam keadaan tanpa oksigen.
C. Berlangsung lebih cepat dalam keaadaan tanpa cahaya.
D. Terjadi proses pembakaran sempurna.
E. Sumber energi adalah alkohol.
11.Pernyataan berikut yang mendeskripsikan proses kemosintesis adalah proses….
A. Reaksi kimia yang menghasilkan CO2 dan H2O sebagai bahan pembentuk glukosa.
B. Pembentukan glukosa dari CO2 dan H2O dengan energi dari reaksi kimia.
C. Penguraian glukosa menjadi CO2 dan H2O yang menghasilkan energi kimia.
D. Pembentukan glukosa dari CO2 dan H2O yang menghasilkan energi kimia.
E. Pembentukan glukosa dari CO2 dan H2O melalui proses reaksi kimia.
12.Reaksi kimia berikut terjadi dalam sel makhluk hidup. Reaksi kemosintesis ditunjukkan oleh….
A. C6H12O6 CH3CH2OH + CO2 + ATP
B. CO2 + H2O C6H12O6 + O2
C. C6H12O6`+ O2 CO2 + H2O + 2 ATP
D. CO2 + H2S CH2O + H2O + 2 S
E. C6H12O6 C2H3COOH- + CO2 + ATP
13.Pola umum cara hidup organisme kemoautotrof digambarkan pada skema berikut.
Bagian yang ditunjuk oleh no 1,2, dan 3 adalah….
A. Senyawa organik, senyawa organik, energi.
B. Senyawa anorganik, senyawa organik, enzim.
C. Senyawa organik, senyawa anorganik, energi.
D. Senyawa anorganik,senyawa anorganik, enzim.
E. Senyawa anorganik,senyawa anorganik, energi
14.Karbohidrat, lemak dan protein adalah senyawa penghasil energi yang dapat saling menggantikan. Hubungan katabolisme karbohidrat lemak dan protein dapat dilihat sebagai dala skema berikut.
Bagian yang ditunjuk angka 1,2, dan 3 berturut-turut adalah….
A. Asam amino, dekarboksilasi oksidatif, asetil KoA
B. Asam amino, glikolisis, asetil KoA
C. Asam nukleat, dekarboksilasi oksidatif, suksinil KoA
D. Asam amino, glikolisis, suksinil KoA
E. Asam nukleat, dekarboksilasi oksidatif, asetil KoA
15.Perbandingan jumlah energi yang dihasilkan oleh katabolisme karbohidrat, lemak dan protein dapat dilihat dari struktur kimia seperti pada gambar berikut.
Glukosa asam heksanoat asam amino
Jumlah energi tertinggi dihasilkan oleh….
A. Glukosa karena jumlah senyawa karbon teroksidasi lebih banyak.
B. Asam heksanoat karena jumlah senyawa karbon tereduksi lebih banyak.
C. Asam heksanoat karena jumlah senyawa karbon teroksidasi lebih
banyak.
D. Asam amino karena jumlah senyawa karbon tereduksi lebih banyak.
E. Asam amino karena jumlah senyawa karbon teroksidasi lebih banyak.
16.proses respirasi terdiri dari 4 tahap, urutan tahapan yang benar adalah…
A. glikolisis, siklus krebs, dekarboksilasi oksidatif, transfer electron.
B. glikolisis, siklus krebs, transfer electron, dekarboksilasi oksidatif.
C. glikolisis, dekarboksilasi oksidatif, siklus krebs, transfer electron.
D. siklus krebs, glikolisis, dekarboksilasi oksidatif, transfer electron.
E. glikolisis, transfer electron, siklus krebs, dekarboksilasi oksidatif.
17.perhatikan pernyataan di bawah ini.
1. berlangsung di sitoplasma
2. proses pemecahan glukosa menjadi 2 molekul asam piruvat
3. menghasilkan 4 ATP dan 2 NADH
4. membutuhkan 2 ATP pada awal reaksi
5. berlangsung karena adanya oksigen
pernyataan yang benar tentang proses yang terjadi pada tahap glikolisis adalah…
A. 1, 2, 3
B. 1, 2, 4
C. 2, 3. 4
D. 2, 3, 5
E. 3, 4, 5
18.Perhatikan skema siklus krebs dibawah ini.
Berdasarkan Skema di atas, zat X dan Y berturut-turut adalah….
A. Suksinil Ko-A dan asam piruvat
B. Asetil Ko-A dan asam oksaloasetat
C. Suksinil Ko-A dan asam oksaloasetat
D. Asetil Ko-A dan asam piruvat
E. Suksinil Ko-A dan Asetil Ko-A
19.ada tahap transfer elektron, setiap 1 molekul FADH dan NADH akan diubah menjadi…ATP.
A. 1 dan 2
B. 2 dan 1
C. 2 dan 3
D. 3 dan 2
E. 3 dan 4
20.Glikolisis adalah proses penguraian glukosa yang berlangsung dalam sitoplasma. Secara garis besar reaksi dapat ditulis sebagai berikut.
C6H12O6 X + Y + 2 ATP
Hasil akhir proses glikolisis yang ditandai dengan huruf X dan Y adalah.
A. 2 asam piruvat dan 2 NADH
B. 2 asam piruvat dan 2 FADH2
C. 2 asetil KoA dan 2 NADH
D. 2 asetil KoA dan 2 FADH2
E. 2 asetil KoA dan 2 CO2
21.Perhatikan skema glikolisis dibawah ini
Tahap glikolisis terbagi dalam langkah membutuhkan energi dan langkah melepaskan energi. Reaksi yang memerlukan energi terjadi pada langkah….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5
22.Proses respirasi secara keseluruhan digambarkan dalam skema di bawah ini.
Bagian yang bertanda 1,2,3, dan 4 berturut-turut adalah….
A.Asam piruvat, transfer elektron, asam oksaloasetat, dekarboksilasi oksidatif.
B.Asam piruvat, dekarboksilasi oksidatif, asam oksaloasetat, transfer elektron.
C.Asam oksaloasetat, dekarboksilasi oksidatif, asam piruvat, , transfer elektron.
D.Asam asetat, dekarboksilasi oksidatif, asam ketoglutarat, transfer elektron.
E.asam ketoglutarat, dekarboksilasi oksidatif, Asam asetat, transfer elektron.
23.Perhatikan skema tahap gelap proses fotosintesis dibawah ini.
Berdasarkan skema diatas, untuk mensintesa 1 molekul glukosa membutuhkan energi sejumlah….
A. 6 ATP + 6 NADP
B. 9 ATP + 12 NADP
C. 9 ATP + 24 NADP
D. 18 ATP + 12 NADP
E. 18 ATP + 12 NADP
24.Perhatikan gambar kloroplas di bawah ini.
Proses fotosintesis berlangsung dalam 2 tahap, tahap terang dan gelap. Tahap terang dan tahap gelap berlangsung pada bagian yang bernomor….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5
25.Gambar dibawah ini merupakan hasil percobaan Sacks yang dilakukan oleh seorang siswa. Nomor satu adalah daun yang tidak tertutup, dan nomor dua adalah daun yang ditutup dengan kertas aluminium foil. Setelah ditetesi dengan yodium akan terjadi perubahan…….
A. Nomor 1 menjadi coklat, menunjukkan tidak terbentuk amilum
B. Nomor 1 menjadi biru tua, menunjukkan terbentuk amilum
C. Nomor 1 menjadi coklat, menunjukkan terbentuk amilum
D. Nomor 2 menjadi biru tua, menunjukkan terbentuk amilum
E. Nomor 2 menjadi coklat, menunjukkan terbentuk amilum
26. perhatikan gambar di bawah ini
bagian yang diberi tanda X berfungsi sebagai tempat….
A. klorofil, molekul akseptor electron, enzim fotosintesis
B. pintu masuk senyawa yang berat molekulnya rendah
C. pintu masuk CO2 dan asam monokarboksilat tertentu
D. berlangsungnya reaksi tergantung cahaya
E. berlangsungnya reaksi tak tergantung cahaya
27.untuk mendapatkan 1 molekul gula diperlukan … molekul karbon.
A. dua
B. tiga
C. empat
D. lima
E. enam
28.untuk mendapatkan satu molekul gulanmembutuhkan……. molekul ATP dan ….. molekul NADPH
A. 18,12
B. 12,18
C. 18,18
D. 12,12
E. 6,24
29.berpindahnya ion H+ dari sisi stroma ke sisi tilakoid terjadi melalui……….
A. plastokuinon pada fotosistem II
B. plastosianin pada fotosistem II
C. sitokrom B6-fcom pada fotosistem II
D. kompleks antenna pada fotosistem I
E. ferredoksin pada fotosistem I
30.fotofosforilasi siklik berfungsi untuk mendapatkan … tambahan
A. ADP
B. ATP
C. NADP+
D. NADPH
E. O2
31.dalam stroma dapat ditemukan … kecuali
A. ribosom
B. asam deoksiribo nukleat
C. protein
D. ribulose bifosfat
E. sitokrom B6-fcom
32.untuk mendapatkan 1 molekul gula harus dilakukan … rangkaian siklus Calvin-Benson
A. dua
B. tiga
C. empat
D. lima
E. enam
33.asam fosfogliserat diperoleh dari reaksi antara…
A. enzim dengan enzim
B. enzim dengan CO2
C. enzim dengan RuBP
D. RuBP dengan CO2
E. RuBP dan CO2 dikatalisis oleh enzim
34.pemisahan molekul air menjadi ion H+ dan molekul O2 terjadi pada proses…
A. fotofosforilasi non siklik
B. fotofosforilasi siklik
C. fotooksidasi
D. fotorespirasi
E. fotolisis
35.perhatikan gambar dibawah ini.
klorofil dapat ditemukan pada no…
A. 1, B. 2, C. 3, D. 4, E. 5
36.reaksi tak terganung cahaya pada tanaman jagung terjadi pada sel-sel…pada daun.
A. epidermis
B. mesofil
C. selubung ikatan pembuluh
D. mesofil dan selubung ikatan pembuluh
E. stomata
37.tanaman jagung disebut tanaman C4 karena…
A. molekul gula yang terbentuk berkarbon 4
B. molekul gula terbentuk dalam 4 siklus calvin-benson
C. molekul intermediate stabil yang pertama terbentuk berkarbon 4
D. proses fotosintesisnya melalui kloroplas 2 kali di tempat berbeda
E. RuBP mengikat 4 molekul CO2 dalam reaksi tak tergantung cahaya
38.keberadaan oksigen dalam proses fotosintesis bersifat…
A. menguntungkan karena makin banyak molekul gula yang terbentuk
B. menghambat karena menambah jumlah PGA yang terbentuk
C. menghambat krena menyebabkan fotofosforilasi.
D. menguntungkan karena meningkatkan laju fotosintesis.
E. menghambat karena menyebabkan terjadinya fotorespirasi.
39.siklUs calvin-benson menyisahkan …
A. 9 ion fosfat, 9 molekul ADP, 6 molekul NADP+
B. 12 ion fosfat, 12 molekul ADP, 18 molekul NADP+
C. 12 ion fosfat, 12 molekul ATP, 18 molekul NADPH
D. 18 ion fosfat, 18 molekul ADP, 12 molekul NADP+
E. 18 ion fosfat, 18 molekul ATP, 12 molekul NADPH
40.perhatikan pernyataan dibawah ini
1. laju fo tosintesis menurun saat udara panas dan kering
2. proses fotosintesis terjadi pada selubung ikatan pembuluh
3. molekul intermediate stabil yang pertama terbentuk adalah gliseraldehide 3 fosfat
4. siang hari yang terik mengakibatkan stomata tertutup dan terjadi fotorespirasi
5.tingkat produktifitas tinggi karena mampu hidup di tempat kering.
pernyataan di atas yang merupakan cirri tanaman C3 adalah..
A. 1,2, 3 D. 2, 3, 4
B. 1,3, 4 E. 2, 3, 5
C. 1,3, 5
-
Reproduksi jamur dapat secara seksual (generatif) dan aseksual (vegetatif). Secara aseksual, jamur menghasilkan spora. Spora jamur berbeda-...
-
Foto Cewek Cantik Gadis SMA Terbaru (vide0)- kumpulan Foto Cewek Cantik SMA , pasti bagian yang cantik-cantik pada mau liat nih, Cantik adal...
-
Tujuan Mengamati sel epithelium mukosa pipi manusia. Alat dan Bahan Cotton budd/spatula Mikroskop, kaca preparat, kaca penutup Jarum pentul ...
-
Ilmupengetahuanalam.com- Ciri Khusus Hewan Kamitetep/Phereoeca Uterella dan Fungsinya- "Kami Tetep" yang nama latinnya "Phere...
-
Aliran darah adalah jumlah volume darah yang mengalir melalui sebuah pembuluh, organ, atau seluruh sirkulasi dalam satuan waktu (ml/menit...
-
Latar Belakang Untuk menghasilkan biji maka terlebih dahulu tanaman melakukan penyerbukan. Setelah terjadinya penyerbukan, inti generatif se...
-
TUGAS 1 Bagaimana urutan mengerjakan genetika yang benar ? Mengapa penulisan phenotipe kode genetik genotif selalu 2 huruf sama depan belaka...
-
Ilmupengetahuanalam.com- Berbagai Contoh Tumbuhan yang Bertulang Daun Sejajar- Tulang Daun Sejajar adalah bentuk tulang daun tumbuhan yang ...
-
Latihan ini ditujukan untuk mereview apakah sampeyan sudah menguasai materi sistem Transportasi atau belum , kalaupun sudah jika dalam latih...